Jakarta, JAMTANAS adakan testimoni terkait ketahanan ekonomi nasional. (24/08/22)
Testimoni ini mengangkat tema “terketahanan ekonomi nasional dari ancaman krisis energi dan pangan.” dengan narasumber Dr. Hj. Nihayatul Maskuroh, M.SI (Ketua Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis UIN SMH Benten)
Hj. Nihayatul berpendapat bahwa dia sangat optimis Indonesia jauh dari kata krisis pangan dan energi mengingat jumlah sumber daya alam yang cukup melimpah.
“Indonesia itu sangat kaya akan sumber daya alam dan seharusnya tidak akan terjadi krisis pangan dan energi, melimpahnya sumber daya alam tersebut didukung juga dengan sumber daya manusianya, maka saya masih sangat optimis bahwa Indonesia jauh dari kondisi krisis ekonomi.” Kata Nihayatul dalam testimoni.
Selanjutnya Nihayatul juga menyampaikan bahwa sumber daya alam yang melimpah tersebut harus dikelola dengan baik sehingga kita jauh dari ancaman krisis pangan dan energi.
“Untuk menjaga ketahanan ekonomi dari ancaman krisis energi dan pangan maka perlu pengelolaan yang baik dan kerja sama berbagai pihak, seperti pemerintah, masyarakat dan Lembaga-lembaga terkait ekonomi”. Ungkapnya
Nihayatul menutup video testimoni tersebut dengan semangat Bersama bahwa kita harus tetap optimis memandang masa depan.
wd